Cover Plat Nomor K
Plat Nomor

Arti Plat Nomor K Berdasarkan Pembagian Wilayahnya

Setiap kota pastinya mempunyai plat nomor kendaraan dengan kode yang berbeda-beda. Salah satunya adalah kode K yang sering ditemui di daerah Jawa Tengah dan sekitarnya. Lalu sebenarnya apa arti plat nomor K?

Kendaraan yang punya plat nomor dengan kode depan K berarti telah terdaftar dalam Keresidenan Pati yang mencakup beberapa daerah. Kode tersebut kemudian diikuti dengan kombinasi angka dan huruf belakang sesuai daerah asal.

Contoh Plat Nomor K
Contoh Plat Nomor K

Arti Plat Nomor K dan Wilayahnya

Ketika berkunjung ke wilayah Jawa Tengah, kita sering melihat kendaraan dengan plat nomor berhuruf depan K. Beberapa kabupaten dan kota di wilayah ini menggunakan kode nomor kendaraan yang sama.

Sebenarnya arti plat nomor K dapat dibedakan dengan melihat kombinasi huruf di belakangnya. Lantaran setiap kendaraan yang menggunakan plat nomor ini berasal dari wilayah berbeda. Selian itu kombinasi angka di tengahnya juga dibuat berdasarkan nomor pendaftaran kendaraan.

Beberapa wilayah yang termasuk dalam cakupan plat nomor K adalah Pati, Jepara, Kudus, Rembang, Blora, dan Grobokan. Di mana semua wilayah tersebut dikombinasikan bersama huruf belakang yang bervariasi.

Untuk kombinasi kode belakang di wilayah yang menggunakan plat nomor K biasanya terdiri dari dua sampai 3 huruf. Jika ingin contoh yang lebih jelas, silakan cek daftar plat nomor kendaraan pada tabel di bawah ini

Kota atau KabupatenKode BelakangContoh
PatiS/U/A/G/HK 1234 OS
JeparaL/Q/V/CK 1234 AQ
KudusR/T/B/K/OK 1234 UR
RembangM/W/D/IK 1234 HM
BloraX/Y/E/NK 1234 IX
GrobokanP/Z/F/JK 1234 YP

Arti Warna Plat Nomor K

Makna Arti Warna Pada Plat Kendaraan
Makna Arti Warna Pada Plat Kendaraan

Beberapa waktu lalu banyak orang yang mencari tahu tentang arti warna pada plat nomor kendaraan. Pasalnya kini warna yang digunakan lebih beragam. Berikut beberapa informasi tentang plat nomor K berdasarkan warnanya.

1.Plat Warna Putih

Arti plat nomor kendaraan K berwarna putih dengan angka hitam menandakan kepemilikan pribadi. Selain itu warna ini juga sering digunakan untuk kendaraan milik badan hukum, Perwakilan Negara Asing atau PNA, dan badan bertaraf internasional.

Sebenarnya warna plat ini awalnya adalah hitam dengan angka berwarna putih. Namun sekarang masyarakat dihimbau untuk mengganti warnanya menjadi putih untuk semua jenis kendaraan bermotor. Plat kendaraan yang warnanya sudah diubah tidak mempengaruhi identitas lainnya.

2.Plat Warna Merah

Kita tentunya sudah tidak asing dengan plat berwarna merah yang mempunyai kombinasi angka warna putih. Terutama untuk Anda yang bekerja sebagai seorang Pegawai Negeri Sipil atau PNS. Lantaran warna ini digunakan untuk identitas kendaraan instansi milik pemerintah.

Umumnya kendaraan yang menggunakan plat nomor warna merah jumlahnya lebih sedikit. Alasannya karena tidak semua pegawai pemerintahan diberikan kendaraan khusus. Hanya beberapa pegawai dengan jabatan tinggi saja yang punya plat kendaraan merah.

3.Plat Warna Kuning

Jarang digunakan, plat warna kuning hanya ditemui pada transportasi umum yang disediakan untuk memenuhi kebutuhan akomodasi publik. Anda bisa melihatnya pada angkutan umum, truk, bus trans hingga taksi konvensional.

4.Plat Warna Hijau

Lebih sulit di temukan di jalan raya, plat berwarna hijau hanya digunakan untuk kendaraan khusus. Contohnya seperti mobil yang dipakai untuk urusan perdagangan. Untuk mendapatkannya juga tidak mudah karena berkaitan dengan bea cukai.

Jadi, arti plat nomor K dapat dibedakan berdasarkan asal kendaraan bermotor. Atau lebih tepatnya kendaraan yang terdaftar dalam wilayah eks Keresidenan Pati. Perbedaan plat kendaraan tersebut juga bisa ditinjau dari warna latar belakang dan kombinasi angka di tengahnya.